Selasa, 27 September 2016

Manfaat Buni...

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Tetap Semangat Sahabat.

Berbagi Ramuan Kesehatan. Hayoo…ada yang tahu nggk buah apa ini !?. Benar namanya Puni…eh sorry Buni…., biasa digunakan oleh tukang rujak Mpok Emon or Pak-Emon sebagai campuran rujak ulek or rujak tumbuk.
Eit…!. Jangan liat kecilnya si Buni tapi liat dong manfaatnya. Mau tahu..!?. mau tahu aj…apa mau tahu bingit nich..!?. hehehe…Nih dia manfaatnya si Buni yang memiliki kandungan gizi dan fitonutrien–nya yang tinggi. Nutrisi seperti Vitamin C, Provitamin A (karotenoid), Vitamin B1, Vitmain B2, Vitamin E, Mineral besi, dan Fosfor, Kalium dan serat-serat, Alkaloida dan Friendelin. antosianin yang tinggi bernilai penting untuk kesehatan pembuluh darah. Antosianin bekerja dengan cara mengoksidasi kadar lemak jahat dalam tubuh.
Mencegah dan mengatasi penyakit-penyakit seperti kurang darah (anemia), darah kotor, hipertensi, jantung, batuk dan gangguan pencernaan (kanker usus)
• Daya tahan & kekebalan tubuh. Vitamin C dosis tinggi pada buah Buni dapat meningkatkan daya tahan tubuh.
• Kesehatan Mata. Kandungan provitamin A dalam buah buni sangat baik untuk menjaga kesehatan mata dan mampu mencegah terjadinya mata rabun dini. Buah dimakan langsung atau menjadi makanan olahan.
• Cegah Kanker. Buah Buni bisa juga berfungsi sebagai buah yang memiliki fungsi antioksidan untuk pencegah kanker serta mencegah penuaan dini. Adanya zat antioksidan mempunyai kemampuan menangkal efek radikal bebas, mencegah dan mengurangi pertumbuhan sel-sel kanker.
• Peremajaan Kulit. Kandungan Vitamin C dan Vitamin E akan bermanfaat menjaga kesehatan kulit karena akan meningkatkan proses degenerasi, menutrisi kulit, meremajakan kulit, serta dapat menghilangkan sel-sel kulit mati. Kulit akan tampak lebih halus, putih, kencang, dan bersinar.
• Mengobati bisul & gatal2. Ampas buah & tumbukan daunnya.
• Cegah Kholesterol. Buah buni bisa bermanfaat untuk mencegah kholestrol tinggi. Pemakaian secara rutin akan menurunkan risiko kholesterol tinggi, dan menurunkan lemak.
• Nah ini buat cowok n cewek nakal, Tobat ya…karena si Buni bermanfaat juga untuk ngobati penyakit Sipilis

Manfaat buah Kemang...

Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Tetap Semangat Sahabat.
Semoga Kesehatan & Kesuksesan senantiasa mengiringi langkah kita. Aamiin Ya Rabbal Alamiin.

Berbagi Ramuan Kesehatan. Hayoo..Siapa yang tahu buah apa ini !?. Benar bingit. Naminya buah Kemang & dari hasil riset dinyatakan bahwa si Kemang memiliki kandungan vitamin A, vitamin B1, vitamin C & energi sebesar 48 kilokalori, protein 1 gr, karbohidrat 11,9 gr, lemak 0,2 gr, kalsium 10 miligram, fosfor 24 miligram, serta zat besi .
Terus apa manfaatnya !?. Nah. Ini dia manfaatnya :
• Baik Untuk Pencernaan & Pembentukan Tulang
• menolong melindungi manfaat otak yang sehat
• Pembentukan Protein
• Mengatur Keseimbangan Hormon
• Kandungan fosfor pada buah kemang mempunyai manfaat penting untuk melindungi ginjal
• Menutup luka ketika adanya perdarahan & mencegah infeksi
• menjadikan kulit halus & mencegah keriput
• Mencegah radikal bebas dari polusi
• Nah… ini yang nggak kalah pentingnya yaitu sebagai Penguat stamina & Mengatasi Masalah Seksual…selain itu bermanfaat juga untuk menghilangkan rasa haus & lapar sementara waktu

Manfaat Jamblang

 Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Berbagi Ramuan Kesehatan. Tetap Semangat ya...Sahabat.
Hayooo…siapa yg nggak kenal sama buah satu ini…!?. Benar. Naminya “Jamblang” or “Juwet/Duwet”.
Nah..!. ini dia manfaatnya si “Jamblang” yang mengandung senyawa flavonoid, antioksidan, asam ellagic, anthocyanins, dan anthocyanidins, kalium, zat besi & Vit.C yang berguna untuk :
1. Mencegah hipertensi yang menjadi pemicu penyakit jantung
2. Mencegah & mengobati diabetes
3. Menangkal radikal bebas penyebab kanker
4. Meningkatkan kekebalan tubuh & kekuatan tulang
5. Sementara untuk bagian bagian biji, daun, kulit dan batang mengandung senyawa seperti asam malat, asam galat, asam oksalat dan tanin bermanfaat untuk mengobati diare dan maag, antimalaria, anti bakteri untuk kesehatan gusi, mulut dan batuk & asma.
6. Bagian akar untuk mengobati epilepsi
7. Manfaat selanjutnya seperti tanaman buah lainnya si “Jamblang” bermanfaat juga mencegah haus & lapar untuk sementara